Minggu, 11 September 2011

Cara Flashing/Ganti FW di Samsung Galaxy Ace GT-S5830

Yang perlu dipersiapkan:
Do'a
Minuman dan Camilan (opsional)
Samsung Galaxy Ace
Kabel Data bawaan
KIES (atau bisa juga driver kabel Samsung)
ODIN + file cooper.ops
Firmware DXKP9 2.3.4 (Official Ginger Bread Versi SSC)

Persiapkan dahulu semua yang diperlukan diatas, download KIES, ODIN + file cooper.ops dan Firmware. Untuk ODIN + file cooper.ops sudah disertakan apabila Anda mendownload dari link Firmware di atas.

Langkah-langkah:
Install KIES atau Driver Kabel Samsung terlebih dahulu.
Ekstract firmware yang sudah didownload. Pada gambar dibawah terlihat sudah terdapat program ODIN dan file cooper.ops. Kalau download dari link lain, silahkan download juga program ODIN dan file cooper.ops.

Pastikan KIES sudah di-exit, lalu jalankan ODIN.
Tekan tombol tengah bawah + Volume Down lalu colokkan USB dengan tetap menekan kedua tombol tadi.
Akan muncul tulisan downloding di layar Ace
Tunggu sampai di aplikasi ODIN keluar angka portnya pada Com port mapping
Pada bagian Option centang semua kecuali bagian "One Package", kemudian di bagian Debug Option hilangkan tanda centang pada "Debug ONLY".

Klik tombol OPS lalu pilih Cooper_v1.0.ops di folder hasil extract rom tadi
Klik tombol BOOT lalu pilih  APBOOT_S5830XXKPH_CL260130_REV03_user_low_true.tar.md5
Klik tombol Phone lalu pilih MODEM_S5830DXKP9_CL457456_REV03.tar.md5
Klik tombol Pda lalu pilih CODE_S5830DXKP9_CL457456_REV03_user_low_true.tar.md5
Klik tombol CSC lalu pilh CSC_S5830OLBKP9_CL457456_REV03_user_low_true.tar.md5

Kalau sudah seperti gambar diatas, klik tombol Start.
Tunggu prosesnya hingga selesai, seperti gambar dibawah ini:

Selesai. HP Anda akan restart sendiri dan booting seperti biasa.

Referensi:
http://www.kaskus.us/showpost.php?p=482704685&postcount=9
http://kameraanalog.blog.com/2011/04/30/flashing-galaxy-ace-ke-gingerbread/
http://www.bhogey.com/2011/06/cara-upgrade-gingerbread-23x-galaxy-ace.html